What’s In My School Backpack: Matauli Version



1.       Handphone

Anak zaman sekarang kalo gak megang handphone rasanya gak lengkap, serasa ada yang kurang gitu. Nah, di SMAN 1 Matauli Pandan sendiri siswa/siswi nya di perbolehkan untuk membawa handphone ataupun alat elektronik lain seperti laptop, tablet dll. Selain digunakan untuk menghubungi seseorang dikala penting, handphone biasanya juga digunakan untuk browsing tugas atau media pembelajaran berupa buku elektronik dan dapat juga digunakan untuk menghilangkan rasa bosan saat di sekolah.

2.       Uang

Biasanya kalau jam istirahat tempat yang paling sering didatangi pelajar pertama kali ya kantin. Karena setiap harinya kita bakalan pergi ke kantin jadi jangan lupa bawa uang. Selain uang jajan kita juga perlu membawa uang cash dalam jumlah besar untuk keperluan mendadak lainnya.

3.       Buku dan alat tulis


Nama nya juga anak sekolah, yang paling wajib di bawa dan gak boleh ketinggalan yah buku. Jangan sampai buku pelajarannya ketinggalan, karena biasanya guru suka marah kalau tau salah satu muridnya ada yang gak bawa buku. Nah kalau udah kena marah pasti dikasih hukaman, kan sayang waktu yang harusnya kita pakai buat belajar malah sia-sia karena kita kena hukum sama guru.
Alat tulisnya juga jangan sampai ketinggalan. Jangan biasakan setiap saat minjam barang teman, jadi mulai sekarang jangan gitu lagi ya, masukkan segala alat tulis lengkap dalam kotak pensil. Pulpen, pensil, jangkar, penghapus, penggaris, pokoknya harus lengkap masuk semua dalam kotak pensil.

4.       Earphone

Earphone juga sangat penting dibawa ke sekolah, karena biasanya kita sering mendengarkan musik ketika akan pergi ke sekolah maupun saat dalam perjalanan pulang ke rumah. Headset juga biasanya sangat membantu menghibur ketika bosan di sekolah.

5.       Hati, perasaan dan jiwa raga

Dari semua hal yang harus dibawa ke sekolah, ini dia yang paling peting dan paling gak boleh ketinggalan. Jangan sampai hati, perasaan dan jiwa raga nya ketinggalan ya, karena kalau ketinggalan biasanya kita bakalan gak mood untuk ngelakuin sesuatu, kan lucu kalau semisalnya kita lupa bawa jiwa raga ke sekolah, hehe.

No comments:

Powered by Blogger.